04 October 2007

Resensi Buku-24 : KETETAPAN HATI & NASIHAT BAGI PETOBAT MUDA (Rev. Jonathan Edwards, A.M.)

...Dapatkan segera...
Buku
KETETAPAN HATI DAN NASIHAT BAGI PETOBAT MUDA

oleh : Rev. Jonathan Edwards, A.M.

Pengantar dan Penyunting : Prof. Stephen J. Nichols, Ph.D.

Penerbit : Momentum Christian Literature (Fine Book Selection), 2005

Penerjemah : The Boen Giok.





Sementara menyelesaikan persiapannya untuk menjadi hamba Tuhan, Jonathan Edwards menuliskan tujuh puluh butir ketetapan hati yang kemudian menjadi pegangan seumur hidupnya. Kurang lebih dua puluh tahun kemudian, dia menulis sepucuk surat kepada Deborah Hatheway, seorang petobat baru di kota tetangga, berisi nasihat mengenai kehidupan Kristen.

Buku ini menggabungkan dua tulisan Edwards tersebut yang telah sering dicetak ulang. Dengan banyak nasihat praktis yang berdasarkan konsep-konsep Alkitabiah yang sangat relevan untuk zaman ini, tulisan-tulisan Edwards bahkan melampaui kebanyakan buku Kristen praktis populer yang marak beredar sekarang. Setiap orang Kristen yang rindu untuk menjalankan hidup yang penuh ketaatan kepada Allah akan mendapatkan banyak pertolongan dari tokoh kebangunan rohani ini.







Profil Rev. Jonathan Edwards :
Rev. Jonathan Edwards, A.M. lahir pada tanggal 5 Oktober 1701 di East Windsor, CT. Pada tahun 1716-1720, pada ulang tahunnya ke-13, beliau merupakan mahasiswa yang tanpa gelar (undergraduate) di Yale College. Beliau studi theologia pada tahun 1720 dan pada tahun 1722 meraih gelar Master of Arts (M.A.) dari Yale dengan tesis berjudul “Of Being”. Pada tahun 1722-1723, beliau melayani sebagai pendeta di sebuah gereja Presbyterian di New York. Pada waktu inilah, Edwards memulai “Diary”, “Resolutions”, "Miscellanies"nya, dan menulis "The Mind". Di bulan Juli pada tahun 1727, beliau menikah dengan Sarah Pierpont. Pada bulan Februari 1729, beliau menjadi Pendeta penuh di First Church of Northampton setelah kematian Solomon Stoddard. Pada tahun 1734, beliau memulai kebangunan rohani di Northampton, mulai dengan rangkaian khotbah “Justification by Faith” (Dibenarkan Melalui Iman). Pada tahun 1737, beliau menerbitkan buku, “
A Faithful Narrative of the Surprising Work of God. Kebangunan besar pertama (The Great Awakening) terjadi pada tahun 1740-1741, di mana untuk pertama kalinya George Whitefield mengunjungi New England pada tahun 1740. Pada waktu itu, Edwards mengkhotbahkan, "Sinners in the Hands of an Angry God di Enfield, CT pada tahun 1741. Pada tahun 1746, beliau menulis, "A Treatise Concerning Religious Affections". Tulisan-tulisan beliau : "Freedom of the Will, “Concerning the End for Which God Created the World”, “The Nature of True Virtue”, dan “Original Sin”. Pada tahun 1758, Edwards menerima jabatan Presiden dari the College of New Jersey (Princeton) pada bulan Januari, dan meninggal akibat suntikan penyakit cacar yang menular pada tanggal 22 Maret pada tahun itu.

No comments: