04 January 2009

Sekolah Theologi Reformed Injili Jakarta (STRIJ)

Sekolah Theologi Reformed Injili Jakarta
Pembinaan Iman dan Pelatihan bagi Orang Kristen Awam


Pendiri: Pdt. DR. STEPHEN TONG
Ketua: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.


Termal Baru Dimulai: Senin, 12 Januari 2009


Program Intensif
Jakarta
Genes-Walk in Spirit (3 SKS)
oleh: Pdt. Budy Setiawan, S.Th., M.Div.
12-14 Januari; 09.00-20.00 WIB
di Ruang 112, Reformed Millenium Center Indonesia,
Jln. Industri B-14 No. 1, Kemayoran, Jakarta


Di STRIJ Kuningan:
2-6 Februari 2009:
Creation Creature (2 SKS)
oleh: Ev. Yadi S. Lima, S.Th., M.Div.
(sharing oleh: Bpk. A. Raharja, pengamat ekologi)
Pkl. 08.00-12.00 WIB

Restoration Prophecies (3 SKS)
oleh: Ev. Ir. Agus Marjanto Santoso, M.Div.
Pkl. 13.00-15.00 WIB

Pikiran Allah dan Pikiran Manusia (4 SKS)
oleh: Ev. Ivan Kristiono, S.Sn., M.Div.
Pkl. 18.00-21.00 WIB



9-13 Februari 2009:
Sejarah Theologi (3 SKS)
oleh: Ev. Antonius Steven Un, S.Kom., M.Div.
Pkl. 08.00-12.00 WIB

TULIP (4 SKS)
oleh: Pdt. Ir. Andi Halim, S.Th.
Pkl. 13.00-17.00 WIB

Baptisan Roh (4 SKS)
oleh: Pdt. Ir. Andi Halim, S.Th.
Pkl. 18.00-21.00 WIB



30 Maret-3 April 2009:
Entertainment Theology (2 SKS)
oleh: Ev. Hendra Wijaya, M.C.S.
Pkl. 08.00-12.00 WIB

Theologi Modern (3 SKS)
oleh: Ev. Hendra Wijaya, M.C.S.
Pkl. 13.00-17.00 WIB

Unreach People Evangelism (3 SKS)
oleh: Pdt. Liem Kok Han, S.Th.
Pkl. 18.00-21.00 WIB



6-10 April 2009:
Sejarah Theokrasi (4 SKS)
oleh: Pdt. Drs. Thomy Job Matakupan, S.Th., M.Div.
Pkl. 08.00-12.00 WIB

Intertestamental Periode (3 SKS)
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
Pkl. 13.00-17.00 WIB

Pentateukh (3 SKS)
oleh: Ev. Inawaty Teddy, B.Comm., M.Div., Th.M.
Pkl. 18.00-21.00 WIB






Program Reguler
di STRIJ Tanah Abang
Jln. Tanah Abang III No. I, Lt. 2
Jakarta Pusat - 10160
Telp.: (021) 3810912; Fax.: (021) 3811021
(2x Senin-Kamis):
Plenary Verbal Inspiration (4 SKS)
oleh: Ev. Diana Ruth Winoto, S.Sn., M.Div.
16-21 Februari; Pkl. 18.00-21.00 WIB

Bahasa Logika Yunani (4 SKS)
oleh: Pdt. Tumpal Hutahaean, S.Th., M.A.E.
23-26 Februari, 2-5 Maret; Pkl. 18.00-21.00 WIB

Eklesiologi dan Bidat (4 SKS)
oleh: Ev. Alwi Sjaaf, Dipl.Eng., M.Div.
16-21 Februari; Pkl. 18.00-21.00 WIB




Gereja yang GEREJA (4 SKS)
oleh: Pdt. Tumpal Hutahaean, S.Th., M.A.E.
(As. Ev. Edward Oei, Dipl.Ing.)
4 Februari; Pkl. 19.00 WIB
di STRIJ Cikarang
Ruko Roxy Blok A No.36Jl. M. H. Thamrin, Lippo Cikarang

Telp.: (021) 8990-1732, Fax.: (021) 8990-1730

Iluminasi Roh (4 SKS)
oleh: Pdt. Liem Kok Han, S.Th.
(As. Ev. Eko Sumardi)
29 Januari; Pkl. 19.00 WIB
di STRIJ Kelapa Gading
Kompleks Pertokoan MANDIRI
Jln. Mandiri Tengah Blok M, 4D No. 18-19
Kelapa Gading Permai, Jakarta Utara - 14240
Telp./Fax.: 021-4520965

Theologi Modern (3 SKS)
oleh: Ev. Ir. Agus Marjanto Santoso, M.Div.
4 Februari; Pkl. 19.00 WIB
di STRIJ Karawaci,
Bulevar Gajah Mada Blok 2019-2031
Lippo Karawaci Utara, Tangerang - 15811
Telp.: 021-55769919

Pentateukh (3 SKS)
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
(As. Ev. Edward Oei, Dipl.Ing.)
26 Januari; Pkl. 19.30 WIB






Program Intensif di luar kota
Palangkaraya-Banjarmasin:
STRIJ Palangkaraya: 0813-3424-2822;
STRIJ Banjarmasin: 0815-4855-8974
Ordo Salutis
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
5-8 Januari

Son of Man
oleh: Ev. Antonius Steven Un, S.Kom., M.Div.
16-19 Februari

Eklesia
oleh: Ev. Hendra Wijaya, M.C.S.
23-26 Maret



Bogor:
Ilham
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
10 Januari

Adam
oleh: Pdt. Tumpal Hutahaean, S.Th., M.A.E.
7 Februari



Makassar:
(STRIJ Makassar: 0811-460-704)
Kitab Syair
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
12-14 Januari

Restoration Prophecies
oleh: Pdt. Ir. Andi Halim, S.Th.
16-18 Februari



Solo-Yogyakarta:
STRIJ Solo: 0812-2617-998;
STRIJ Yogyakarta: 0815-1420-9909
Restoration Prophecies
oleh: Pdt. Tumpal Hutahaean, S.Th., M.A.E.
19-22 Januari



Batam:
Hub. MRII Batam: (0778) 600-3055, 703-9553
YEHOVAH
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
21-22 Januari



Samarinda-Balikpapan:
(STRIJ Samarinda: 0812-955-7472)
Kitab Syair
oleh: Ev. Yadi S. Lima, S.Th., M.Div.
19-22 Januari

Injil
oleh: Ev. Ivan Kristiono, S.Sn., M.Div.
16-19 Februari

Surat-surat Umum
oleh: Ev. Diana Ruth Winoto, S.Sn., M.Div.
16-19 Maret

Surat Paulus
oleh: Pdt. Michael Densmoor
20-23 April



Jayapura:
YEHOVAH
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
26-29 Januari



Manado:
City of God
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
2-3 Februari



Medan:
Contact Person MRII Medan:
Pogy Kurniawan (061) 7711-5473; Irwanto (061) 7785-1369
Discipleship
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
8-11 Februari



Kupang:
(STRIJ Kupang: 0857-3752-1024)
oleh: Pdt. Rudie Gunawan, S.Th.
12-15 Februari

Restoration Prophecies
oleh: Ev. Hendra Wijaya, M.C.S.
21-22 Januari







Info:
Sdr. Herman (0815-187-9993)
Ibu Ella (0815-996-5083)
Jln. Tanah Abang III No. 1, Jakarta Pusat 10160
Telp.: (021) 9169-8309; 381-0912
Fax.: (021) 381-1021
Situs: http://strij.wordpress.com
Email: stri.jkt@gmail.com






Profil Dosen/Pembicara:
Pdt. Tumpal Hutahaean, S.Th., M.A.E. adalah gembala sidang Gereja Reformed Injili Indonesia (GRII) Matraman dan Mimbar Reformed Injili Indonesia (MRII) Cikarang serta menjabat sebagai salah satu dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi Sarjana Theologi (S.Th.) di Sekolah Tinggi Theologi Reformed Injili Indonesia (STTRII) Jakarta dan Master of Arts in Evangelism (M.A.E.) di Institut Injili Indonesia (I-3), Batu, Malang.

Pdt. Drs. Thomy Job Matakupan, S.Th., M.Div. adalah asisten gembala sidang GRII Andhika, Surabaya dan dosen di Sekolah Theologi Reformed Injili Surabaya (STRIS) Andhika. Beliau menyelesaikan studi S.Th. dan Master of Divinity (M.Div.) di STTRII Jakarta.

Pdt. Budy Setiawan, S.Th., M.Div. adalah gembala sidang MRII Melbourne, Australia. Beliau menyelesaikan studi S.Th. da M.Div. di STTRII Jakarta.

Pdt. Rudie Gunawan, S.Th. adalah Ketua STRIJ, gembala sidang MRII Kuningan, Jakarta, dan dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi S.Th. di Seminari Alkitab Asia Tenggara (SAAT) Malang.

Pdt. Michael Densmoor, B.Sc. adalah Misionaris dari Amerika yang melayani suku-suku terabaikan di Indonesia dan ditahbiskan menjadi Pendeta di sinode GRII. Beliau menyelesaikan studi Bachelor of Science (B.Sc.) di Marquette University dan sedang studi M.Div.

Pdt. Liem Kok Han, S.Th. adalah gembala sidang GRII Kelapa Gading, Jakarta dan dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi S.Th. di SAAT Malang.

Pdt. Ir. Andi Halim, S.Th. adalah gembala sidang GRII Ngagel Jaya, Surabaya dan dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi Insinyur (Ir.) di Universitas Kristen Satya Wacana dan S.Th. di SAAT Malang.

Ev. Inawaty Teddy, B.Comm., M.Div., Th.M. adalah Majelis di GRII Pusat (2006-2008), Dekan Akademis di STTRII Jakarta, dan dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi Bachelor of Commerce (B.Comm.) di University of Toronto, M.Div. dan Master of Theology (Th.M.) di Reformed Theological Seminary, U.S.A.

Ev. Ivan Kristiono, S.Sn., M.Div. adalah Pembina Remaja GRII Pusat, Jakarta dan dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi Sarjana Seni (S.Sn.) di Universitas Trisakti, Jakarta dan M.Div. di Institut Reformed, Jakarta.

Ev. Diana Ruth Winoto, S.Sn., M.Div. adalah Pembina Pemuda GRII Pusat, Jakarta, Wakil Pemimpin Redaksi Buletin Pillar, dan dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi S.Sn. di Universitas Trisakti, Jakarta dan M.Div. di Institut Reformed, Jakarta.

Ev. Antonius Steven Un, S.Kom., M.Div. adalah gembala sidang MRII Bandung dan MRII Semarang. Beliau menyelesaikan studi Sarjana Komputer (S.Kom.) di Universitas Bina Nusantara, Jakarta dan M.Div. di Institut Reformed, Jakarta.

Ev. Ir. Agus Marjanto Santoso, M.Div. adalah gembala sidang GRII Karawaci, Jakarta dan dosen di STTRII dan Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi Insinyur (Ir.) dari Institut Teknologi Indonesia dan M.Div. di STTRII Jakarta.

Ev. Yadi Sampurna Lima, S.Th., M.Div. adalah Pembina Pemuda di GRII Pondok Indah, Jakarta dan dosen di Institut Reformed, Jakarta. Beliau menyelesaikan studi D-3 Instrumentasi dari Fakultas MIPA, Universitas Indonesia; S.Th. dan M.Div. di Institut Reformed, Jakarta.

Ev. Hendra Wijaya, M.C.S. adalah librarian dan dosen di Institut Reformed, Jakarta dan hamba Tuhan di GRII Singapore. Beliau menyelesaikan studi Master of Christian Studies (M.C.S.) di Institut Reformed, Jakarta.

Ev. Alwi Sjaaf, Dipl.Ing., M.Div. adalah Direktur Pelaksana Pembangunan GRII Pusat dan Pembina Pemuda GRII Pusat. Beliau menyelesaikan studi Dipl.Ing. di Technische Fachhochschule, Berlin dan M.Div. di Institut Reformed, Jakarta.






Staf Dosen di STRIJ (seluruhnya):
· Ev. Alwi Sjaaf, Dipl.Ing., M.Div.
· Ev. Diana Ruth Winoto, S.Sn., M.Div.
· Ev. Elsa Veralien Pardosi, S.S., B.C.M.
· Ev. Happy Manurung, M.Div.
· Ev. Hetty S., Dipl.Th., S.Pd.
· Ev. Inawaty Teddy, B.Comm., M.Div., Th.M.
· Ev. Ivan Kristiono, S.Sn., M.Div.
· Ev. Yadi Sampurna Lima, S.Th., M.Div.

dari luar Jakarta:
· Pdt. Ir. Andi Halim, S.Th. (GRII Ngagel, Surabaya)
· Pdt. Billy Kristanto, Dipl.Mus., M.C.S., Ph.D. (Cand.) (MRII Jerman)
· Pdt. Budy Setiawan, S.Th., M.Div. (MRII Melbourne)
· Pdt. Effendi Susanto, S.Th. (GRII Sydney)
· Pdt. Nico Ong, B.A., M.C.S., M.Div. (MRII/PRII Taiwan/RRT)
· Pdt. Romeo Q. Mazo, B.S.B.A., M.Div. (PRII Malaysia)
· Pdt. Sutjipto Subeno, S.Th., M.Div. (GRII Andhika, Surabaya)
· Pdt. Drs. Thomy Job Matakupan, S.Th., M.Div. (GRII Andhika, Surabaya)
· Ev. Amin Khouw, M.Div. (GRII Palembang)
· Ev. Antonius Steven Un, S.Kom., M.Div. (MRII Bandung dan MRII Semarang)
· Ev. Christian Budiman, M.Div. (GRII Batam)
· Ev. Jimmy Miharja, S.Th. (Sulawesi Selatan)
· Ev. Hendra Wijaya, M.C.S. (GRII Singapura)
· Ev. Maria W. Mazo, M.Div. (GRII Singapura)
· Ev. Solomon Yo, S.Th., M.Div. (GRII Andhika, Surabaya)

Resensi Buku-60: PANDANGAN-PANDANGAN DASAR CALVINISME (alm. Prof. H. Henry Meeter, Th.D.)

...Dapatkan segera...
Buku
THE BASIC IDEAS OF CALVINISM
(Pandangan-pandangan Dasar Calvinisme)


oleh: (alm.) Prof. H. Henry Meeter, Th.D.
Direvisi oleh: Paul A. Marshall, Ph.D.

Penerbit: Momentum Christian Literature (Fine Book Selection), 2008

Penerjemah: Lana Asali.





Deskripsi singkat dari Denny Teguh Sutandio:
Theologi Reformed (Calvinisme) dari Dr. John Calvin adalah satu-satunya arus theologi yang Theosentris yang sudah teruji segala zaman menantang manusia berdosa dengan segala argumentasi berdosanya untuk kembali kepada kedaulatan Allah dan firman-Nya, Alkitab. Tetapi sayangnya, theologi Reformed yang agung ini dinodai oleh banyak orang “Kristen” bahkan tidak sedikit pemimpin gereja yang mengaku bertradisi atau berasal dari gereja yang bertradisi “Reformed,” tetapi inti pengajarannya sangat humanis, terutama ketika menyoroti isu-isu kehidupan sehari-hari, misalnya sosial, hukum, politik, dll. Mereka ikut-ikutan theologi Reformed yang memperjuangkan demokrasi, tetapi demokrasi yang mereka perjuangkan terlepas dari Kebenaran dan kedaulatan Allah. Apakah itu theologi Reformed yang sejati? TIDAK. Dengan penjelasan yang sistematis, gamblang, dan mudah dimengerti, Prof. H. Henry Meeter, Th.D. menguraikan pandangan-pandangan dasar Calvinisme yang diintegrasikan dengan dunia politik dan pemerintahan. Di Bagian 1 buku ini, Dr. Meeter menjelaskan 7 poin pandangan theologis Calvinisme berkenaan dengan sumbangsih Calvinisme di dalam theologi, doktrin Alkitab, doktrin iman, doktrin keseimbangan, doktrin gereja, doktrin anugerah, dan mandat budaya. Setelah menguraikan 7 poin ini, Dr. Meeter kemudian mengimplikasikan doktrin-doktrin tersebut ke dalam bidang politik. Beliau menjabarkan kaitan antara politik dan Alkitab. Lalu, disusul dengan pandangan Kristen mengenai fungsi dan bentuk negara. Selain itu, beliau juga menguraikan masalah bentuk pemerintahan dan tugas dan otoritas pemerintah. Beliau juga menyoroti masalah internasionalisme, hukum internasional, dan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB). Tidak kalah menariknya, beliau juga menguraikan perspektif Reformed memandang perang. Sebagai tiga bab tambahan (Bab 22, 24, dan 25), Paul A. Marshall, Ph.D. sebagai perevisi edisi ini menambahkan pengajaran tentang perang pemusnahan (dengan memakai senjata pemusnah massal) dalam kaitannya dengan iman Kristen, “theologi” pembebasan, dan pengharapan politik di dalam perspektif Calvinisme. Semua buku ini disoroti dengan tajam dalam perspektif theologi Reformed/Calvinisme yang menggabungkan dua konsep paradoks, yaitu: kedaulatan Allah dan tanggung jawab manusia. Pada akhirnya, ketika kita ingin mengerti ide dasar Calvinisme dalam menyoroti segala sesuatu, adalah lebih bijaksana, jika kita memperhatikan pengajaran Dr. B. B. Warfield yang dikutip oleh Dr. Meeter ini, “... Seorang Calvinis adalah seorang yang melihat Allah di balik setiap fenomena, dan di dalam segala sesuatu yang terjadi ia mengenali tangan Allah yang mengerjakan kehendak-Nya. ... Seorang Calvinis adalah seorang yang telah melihat Allah, ... Seorang yang sepenuhnya percaya kepada Allah, dan yang bertekad untuk menjadikan Allah sebagai Allahnya, dalam segenap pemikiran, perasaan, dan kemauannya – dalam seluruh area aktivitas kehidupan, intelektual, moral, dan spiritualnya – dalam semua hubungan individual, sosial, dan religiusnya –adalah orang yang menurut kekuatan dari logika yang paling ketat yang mengatur penerapan semua prinsip dalam pemikiran dan kehidupan, dan menurut keniscayaan keadaan ini, disebut sebagai seorang Calvinis.” (hlm. 9-10)
Buku ini sangat cocok dimiliki oleh para politikus Kristen yang hatinya untuk Tuhan (Theosentris), pengamat politik, mahasiswa hukum, dan seluruh umat Tuhan di Indonesia yang memiliki mandat untuk mentransformasi dunia politik dengan Injil Kristus.




Komentar dari Prof. Dr. Louis Berkhof.:
“Kami tidak mengetahui adanya karya lain dalam bahasa Inggris yang menyajikan kepada kita rangkuman yang begitu ringkas dan padat, namun lengkap dan dapat dipercaya, mengenai ajaran-ajaran Calvinisme.”





Profil Dr. H. Henry Meeter dan Dr. Paul A. Marshall:
Prof. H. Henry Meeter, Th.D. (1886-1963) adalah profesor yang mengajar di Departemen Alkitab di Calvin College, U.S.A. selama 30 tahun. Beliau adalah alumni dari Calvin College dan dari Calvin Theological Seminary. Beliau menyelesaikan studi Bachelor of Divinity (B.D.) dari Princeton Theological Seminary dan Doctor of Theology (Th.D.) cum laude dari Free University of Amsterdam dengan disertasi yang berjudul, “The Heavenly High Priesthood of Christ: An Exegetico-Dogmatic Study.” (Imamat Agung Sorgawi Kristus: Sebuah Studi Eksegetik-Dogmatik).

Paul A. Marshall, Ph.D. adalah anggota senior dalam teori politik di Institute for Christian Studies, Toronto, Canada. Beliau memperoleh gelar Doctor of Philosophy (Ph.D.) dalam bidang ilmu politik dari York University.

Roma 12:10-12: KASIH SEJATI-2: Kasih dalam Persekutuan-1

Seri Eksposisi Surat Roma :
Aplikasi Doktrin-5


Kasih Sejati-2: Kasih dalam Persekutuan-1

oleh: Denny Teguh Sutandio


Nats: Roma 12:10-12.


Setelah menjelaskan konsep kasih yang tulus dan benar, ayat berikutnya kita akan meneliti beragam pengajaran kasih yang diimplikasikan di dalam persekutuan.

Di ayat 10-12, Paulus mengemukakan beberapa konsep tentang kasih di dalam persekutuan, yaitu:
Pertama, kasih persaudaraan. Di ayat 10, Paulus mengungkapkan, “Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat.” Mengasihi sebagai saudara di dalam terjemahan King James Version (KJV) dan New International Version (NIV) adalah brotherly love (kasih persaudaraan) Kata Yunani yang dipakai di sini adalah Philadelphia yang bisa diterjemahkan love of the brethren. Kata brethren di sini bukan persaudaraan secara genetik, tetapi secara rohani. Bahasa Inggris membedakan dua macam saudara, yaitu saudara kandung (brother, sister) dan saudara seiman/secara rohani (brethren). Oleh karena itu, kata brethren di sini berarti saudara seiman. Maka brotherly love berarti kasih saudara seiman. Kasih saudara seiman ini ditekankan Paulus bukanlah kasih yang egois, tetapi kasih yang mutual/saling melengkapi. Kata “saling” di dalam terjemahan LAI ini menandakan adanya hubungan intim yang saling melengkapi antara kasih saudara seiman. Bukan hanya saling mengasihi, Pdt. Hasan Sutanto, D.Th. di dalam Perjanjian Baru Interlinear (2003) memberikan pengertian tambahan terjemahan bahasa Indonesia dari teks Yunani, yaitu, “yang mengasihi dengan mesra.” (hlm. 864) Struktur bahasa Yunani yang dipakai di sini menggunakan bentuk jamak. Jadi, di dalam kasih persaudaraan, ada dua hal yang perlu kita perhatikan, yaitu: kasih yang saling melengkapi dan kasih yang mesra. Dunia postmodern telah menyalahgunakan makna kasih, sehingga kasih tidak memiliki hakekat sejati, karena kasih tersebut dilepaskan dari Kebenaran. Kekristenan mengajar kasih di dalam persekutuan adalah kasih yang saling melengkapi. Kasih bukan hanya kita mau diperhatikan orang lain, tetapi kasih bersifat dua arah, yaitu kita memperhatikan orang lain dan diperhatikan orang lain. Dunia terus menekankan konsep bagaimana kita memperhatikan orang lain. Lalu apa bedanya dengan Kekristenan? Kekristenan menekankan konsep memperhatikan orang lain dengan prinsip saling mengasihi atau kasih yang melengkapi. Bedanya, kalau dunia menekankan bagaimana diri terus “bersumbangsih” bagi orang lain dengan banyak motivasi yang tidak benar (misalnya, ingin menonjolkan diri hebat dengan presuposisi bahwa tanpa dirinya, orang lain tidak bisa apa-apa), sedangkan Kekristenan mengajarkan bahwa kita memperhatikan orang lain dan orang lain itu pun memerhatikan kita. Tentu kita tidak mengasihi orang lain dengan motivasi agar diperhatikan orang lain, tetapi semangat saling ini harus dikembangkan di dalam persekutuan gerejawi. Berapa banyak orang Kristen suka memperhatikan kesedihan orang lain? Hal ini benar, kita harus memperhatikan kesedihan orang lain, tetapi bagaimana kita yang diperhatikan? Apa reaksi kita? Apakah kita yang telah menerima kebaikan orang lain tidak mau menyalurkannya kepada orang lainnya lagi di dalam jemaat Tuhan dan/atau kepada orang yang menunjukkan kebaikannya kepada kita? Jemaat Tuhan harus dibina bagaimana mempedulikan orang lain dan mengasihi mereka sebagai jemaat Tuhan. Saya pribadi menyaksikan sendiri bagaimana sering kali jemaat Kristen kurang memperhatikan jemaat lainnya. Contoh, di dalam hal sepele, ulang tahun. Berapa banyak jemaat Kristen yang beribadah di gereja yang mencantumkan hari ulang tahun jemaatnya di dalam warta benar-benar memperhatikan ulang tahun tersebut dan memberikan ucapan selamat kepada jemaat yang kita kenal? Sering kali warta gereja itu hanya sebagai pajangan sementara dan tidak diperhatikan, sehingga mereka masa bodoh alias cuek dengan jemaat lain. Bagaimana juga dengan jemaat yang sedang sakit, pernahkah jemaat lain mendoakan jemaat tersebut? Percuma saja gereja terlalu menekankan pengajaran doktrinal yang kuat, tetapi melupakan persekutuan antar jemaat Tuhan. Gereja harus seimbang. Selain menekankan pengajaran doktrinal, penginjilan, gereja juga harus mendidik jemaatnya untuk saling bersekutu. Jangan berat sebelah.

Bagaimana kita mewujudnyatakan kasih yang saling melengkapi ini? Paulus mengatakan bahwa kita bisa mewujudnyatakan kasih yang saling melengkapi ini dengan saling mendahului dalam memberi hormat (lebih menghormati orang lain ketimbang menghormati diri). Terjemahan LAI bisa disalah mengerti. Seolah-olah kata “mendahului” itu berarti kita harus cepat-cepatan memberi penghormatan. Itu bukan arti sebenarnya. Lalu, apa arti sebenarnya? Pdt. Hasan Sutanto, D.Th. di dalam Perjanjian Baru Interlinear (2003) mengartikan bagian ini dari bahasa Yunani, “dalam penghormatan/tentang hormat satu sama lain hendaklah mendahului/lebih menghormati (dari dirinya).” NIV menerjemahkannya, “Honor one another above yourselves.” (terjemahan bebas: hormati satu sama lain di atas/lebih dari dirimu.) Contemporary English Version (CEV) menerjemahkannya, “honor others more than you do yourself.” (=hormati orang lain lebih dari apa yang kamu lakukan untuk diri sendiri) Di sini, dua terjemahan Inggris memberikan kita kekayaan arti, yaitu kasih yang saling melengkapi diwujudnyatakan dengan saling memberi hormat lebih daripada menghormati diri sendiri. Bukankah Gerakan Zaman Baru menekankan pentingnya kehebatan dan kekuatan potensi diri yang harus “dihormati” dan “dijunjung tinggi”? Alkitab melawan konsep ini dengan mengajar bahwa jangan pernah menghormati diri, tetapi hormati orang lain. Bagaimana caranya? NIV Spirit of the Reformation Study Bible memberikan ayat referensi bagian ini yaitu di Filipi 2:3, “dengan tidak mencari kepentingan sendiri atau puji-pujian yang sia-sia. Sebaliknya hendaklah dengan rendah hati yang seorang menganggap yang lain lebih utama dari pada dirinya sendiri;” Seseorang bisa lebih menghormati orang lain ketika orang tersebut tidak mencari kepentingan diri sendiri dan puji-pujian yang sia-sia, tetapi rendah hati seseorang menganggap orang lain lebih utama dari dirinya sendiri. Di sana, Paulus mengemukakan dua prinsip di dalam kasih yang saling menghormati, yaitu: pertama, tidak egois. Kasih yang saling menghormati tentu tidak boleh egois. Ini bukan masalah siapa yang cepat memberi hormat kepada orang lain. Tetapi ini berbicara mengenai ketidakegoisan kita. Ketidakegoisan kita itu ditandai dengan ketidakmauan kita mencari pengakuan kehebatan diri dari orang lain. Seorang yang terus mencari pengakuan kehebatan diri dari orang lain selain sombong, orang itu egois. Orang itu maunya orang lain mengenal kehebatannya dan mengakui dia itu superior ketimbang dia. Orang seperti ini tidak bisa dipakai Tuhan, karena Tuhan tidak mau para pelayan-Nya egois dan mengagungkan kehebatan diri. Bagaimana dengan kita? Berapa banyak orang Kristen yang hari ini tidak egois lagi di dalam persekutuan jemaat Tuhan? Berapa banyak kita yang tidak mencari pengakuan kehebatan diri dari orang lain? Mari kita introspeksi diri masing-masing. Kedua, kasih yang saling menghormati adalah kasih yang rendah hati. Pdt. Dr. Stephen Tong mengatakan bahwa rendah hati itu bukan “enggih”isme. Maksudnya, rendah hati bukan suatu produk kebudayaan yang menghormati orang lain atau suatu kesopanan, dll. Tetapi rendah hati adalah suatu sikap tidak menonjolkan diri dan selanjutnya, kita menganggap orang lain lebih tinggi/hebat dari kita. Di dalam Filipi 2:3 ini, Paulus mengatakan bahwa kita hendaklah menganggap orang lain lebih utama dari kita. Ini memang sulit. Bagaimana kita yang hidup di zaman postmodern masih mau mengakui kelebihan orang lain? Bukankah kita sering kali justru mencari kelemahan orang lain? Ini bukan berarti kita tidak boleh menegur orang lain. Tidak. Kita tetap boleh menegur kesalahan orang lain, tetapi ketika ada orang lain yang lebih agung atau utama dari kita, apakah kita tidak mau belajar dari mereka? Di dalam pelayanan, jangan pernah ada iri hati di kalangan para hamba Tuhan. Jika ada hamba Tuhan yang berkhotbah lebih bagus dari dirinya, biarlah yang kurang bisa berkhotbah meneladani hamba Tuhan yang berkhotbah bagus, bukan malahan menjegal hamba Tuhan yang pintar/bagus berkhotbah agar keluar dari gereja yang digembalakannya. Hari ini, jika ada hamba Tuhan (gembala sidang) yang masih suka menjegal hamba Tuhan lain yang lebih pintar atau bertalenta darinya, bertobatlah! Saya sendiri bukan sekadar berteori, tetapi terus berusaha mempraktikkannya. Sebagai seorang jemaat gereja dan salah satu pelayan Tuhan di Momentum Christian Literature, Surabaya, saya banyak belajar dari rekan-rekan satu pelayanan khususnya mereka yang memiliki karakter yang agung, seperti kerendahan hati dan semangat kerja yang giat. Mereka adalah orang-orang yang saya kagumi dan berusaha saya teladani. Tidak ada ruginya kalau kita iri kepada orang yang lebih hebat dari kita. Jangan pernah iri! Pdt. Dr. Stephen Tong mengatakan bahwa kita tidak boleh iri kepada orang lain, tetapi irilah (=teladanilah) kepada cara kerja yang mengakibatkan hasil orang lain itu bisa sukses.


Kedua, kasih yang berkobar-kobar. Di dalam persekutuan jemaat Tuhan, selain kasih persaudaraan, juga diperlukan kasih yang berkobar-kobar. Di dalam ayat 11, Paulus mengajar, “Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan.” “Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor” seharusnya lebih tepat dan jelas diterjemahkan, “jangan malas” (Hasan Sutanto, 2003, hlm. 864). Di dalam ayat ini, Paulus memerintahkan kita untuk tidak malas, lalu biarlah kita menyala-nyala di dalam melayani Tuhan “dengan semangat dari Roh Allah” (Bahasa Indonesia Sehari-hari). Di sini, Paulus mengaitkan kasih dengan semangat yang berkobar-kobar. Kasih sejati bukanlah kasih yang dingin, kaku, statis, dll. Tetapi kasih sejati adalah kasih yang membakar (consuming love). Artinya, di dalam kasih sejati, ada suatu semangat mengasihi Allah. Semangat mengasihi Allah ini ditunjukkan dengan semangat kita di dalam melayani Tuhan baik memberitakan Injil, mengajar Firman, maupun melayani di gereja sebagai kolektan atau usher/dll. Ada suatu semangat sukacita di dalam melayani Tuhan. Kekristenan diterpa oleh dua arus yang ekstrim, yaitu ada yang terlalu menekankan pengajaran doktrinal, tradisi gerejawi, dll, sehingga mengabaikan semangat yang berkobar-kobar dalam melayani Tuhan, di sisi lain ada yang terlalu menekankan pentingnya semangat yang berkobar-kobar dalam melayani Tuhan tetapi mengabaikan doktrin. Dua hal yang tidak seimbang ini harus dibereskan. Tuhan menginginkan adanya kasih yang berkobar-kobar/menyala-nyala di dalam melayani-Nya. Kalau kita melihat di Alkitab, dari sejak zaman para nabi dan rasul di PL dan PB, mereka berkobar-kobar melayani Tuhan, bahkan rela mati bagi Tuhan. Itu yang disebut kasih yang berkobar-kobar. Entah mengapa beberapa jemaat gereja Protestan arus utama hari-hari ini kurang memiliki api semangat pelayanan ini? Apakah karena tradisi gereja sudah membelenggu mereka, sehingga api semangat pelayanan itu hilang atau padam? Biarlah kita mengintrospeksi diri masing-masing. Sudahkah kita melayani Tuhan dengan berkobar-kobar? Atau sebaliknya, kita melayani Tuhan setengah-setengah sambil mengomel?
Kasih yang berkobar-kobar bukan hanya berkobar-kobar tanpa arti, tetapi Paulus menambahkan “dengan semangat dari Roh Allah.” (BIS) Bahasa Indonesia Sehari-hari menerjemahkan pernyataan tambahan ini tentu memiliki makna. Kasih yang berkobar-kobar tanpa Roh Allah adalah api semangat pelayanan yang notabene antroposentris (berpusat pada manusia), karena mereka tidak ada bedanya dengan penjual obat di toko atau penjual jamu yang juga sama-sama bersemangat menjual barang dagangannya. Kasih yang berkobar-kobar harus dengan semangat dari Roh Allah, mengapa? Karena Roh Allah adalah Roh yang memimpin umat-Nya kepada kebenaran di dalam Firman. Sehingga ketika Roh Allah memimpin umat-Nya melayani Tuhan dengan berkobar-kobar, Ia memimpin kita dengan Firman, sehingga ada batas-batasnya. Roh dan Firman bersama-sama membakar semangat kita melayani Tuhan, sehingga apa yang kita lakukan bagi Tuhan sungguh-sungguh memuliakan Tuhan dan bersaksi bagi nama-Nya. Itulah bedanya api semangat pelayanan yang murni yang dari Roh Kudus dengan api semangat pelayanan yang berkobar-kobar tanpa Roh Kudus. Sekilas mirip, tetapi kita bisa membedakannya dari esensinya yaitu apakah Roh dan Firman memimpin api semangat pelayanan mereka atau tidak. Jika tidak, berarti mereka giat bagi Tuhan dengan kemampuan diri mereka sendiri (persis seperti yang dilakukan Saulus dulu ketika menganiaya jemaat Tuhan). Saya pribadi mengalami dan melihat perbedaan ini. Anak Tuhan sejati yang giat melayani Tuhan dengan semangat dari Roh Kudus memiliki api semangat pelayanan yang tetap (tidak surut). Mereka siap melayani Tuhan, misalnya membagikan brosur KKR (yang bermutu) kepada teman-temannya, menginjili rekan-rekan kantor/kampusnya, dll. Mereka giat, tetapi tetap ada batasnya, yaitu etika yang memuliakan Tuhan, misalnya di dalam perkataan, perbuatan, dll. Sedangkan mereka yang katanya berkobar-kobar melayani Tuhan tanpa Roh Kudus, mereka juga kelihatannya aktif melayani Tuhan misalnya membagi brosur KKR, penginjilan, dll, tetapi mereka kadang-kadang melanggar batas etika, misalnya dengan memaksa orang lain untuk ke gerejanya (dengan dalih “penginjilan”) karena gerejanya itu enak, dll, atau dengan menyelipkan brosur KKR di wiper mobil, dll. Meskipun kelihatan sepele, itu semua merupakan tindakan kurang etis. Menyelipkan brosur KKR di wiper mobil persis seperti seorang sales bank/produk tertentu menyelipkan brosur bank/barang dagangannya di wiper mobil yang sering kita abaikan. Itu yang saya bilang kurang etis, menyamakan brosur berita penginjilan dengan brosur-brosur sekuler. Biarlah kita mengintrospeksi diri kita, sudahkah kita melayani Tuhan berkobar-kobar dengan semangat dari Roh Kudus? Ataukah kita melayani Tuhan berkobar-kobar tanpa Roh? Ujilah diri kita masing-masing.


Ketiga, kasih yang berpengharapan. Kasih bukan hanya saling melengkapi, berkobar-kobar, tetapi juga kasih itu berpengharapan. Pengharapan itulah yang dijabarkan Paulus di ayat 12, “Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!” Dari ayat ini, kita belajar tentang kasih yang berpengharapan.
Pertama, kasih yang berpengharapan adalah kasih yang menantikan sukacita pengharapan. Di dalam persekutuan jemaat Tuhan, kita tentu memiliki suatu pengharapan, misalnya pengharapan pertumbuhan iman, penginjilan, dll. Kita bisa sampai pada pengharapan itu tatkala kita bersukacita dan terus maju di dalam proses. Suatu pengharapan bisa kita capai bukan dengan sungut-sungut, tetapi dengan sukacita sambil berharap pada pengharapan yang berpusat pada Allah dan kehendak-Nya. Mengapa kita bisa bersukacita? Karena kita percaya bahwa pengharapan yang dibangun sungguh-sungguh di atas kehendak Allah mengandung sesuatu yang pasti baik bagi kita. Pertanyaannya adalah sudahkah kita bersukacita di dalam pengharapan di dalam persekutuan?
Kedua, sabar dalam kesesakan. Pengharapan yang kita tujukan yang tentu memuliakan Tuhan bukanlah tanpa halangan, melainkan justru banyak halangan. Di saat itulah, pengharapan dan iman kita diuji. Apakah kita tetap berharap pada Allah untuk mencapai pengharapan yang kita tuju sesuai dengan rencana-Nya atau kita malah mundur? Misalnya, di dalam persekutuan jemaat Tuhan, kita memiliki pengharapan akan pertumbuhan iman, tetapi ada kendala yaitu beberapa jemaat tidak mau bertumbuh imannya. Lalu, apa reaksi kita? Cuek? Tidak. Kita harus membantu meningkatkan semangat jemaat tersebut agar mereka mau bersama-sama bertumbuh di dalam iman yang benar. Di sini, kembali, saya mengaitkan kasih yang berpengharapan dengan kasih yang saling melengkapi dan kasih yang saling bertumbuh. Tuhan mau kita sebagai anak-anak-Nya kuat dan sabar menghadapi tantangan hidup di dalam persekutuan jemaat Tuhan.
Ketiga, bertekun di dalam doa. Segala kesesakan dan halangan di poin kedua tadi dapat kita atasi dengan kita berdoa. Doa adalah salah satu sarana kita memusatkan perhatian kita bukan pada apa yang kita mau, tetapi pada apa yang Tuhan kehendaki di dalam pengharapan kita. Ketika kita menghadapi halangan misalnya seperti yang saya contohkan di poin kedua, yaitu beberapa jemaat tidak mau bertumbuh imannya, kita bisa mendoakan orang tersebut secara pribadi atau secara kelompok, sehingga jemaat tersebut dikuatkan imannya dan dipacu semangatnya untuk bertumbuh di dalam iman. Itulah pentingnya persekutuan tubuh Kristus yang saling menguatkan dan mendoakan. Sudahkah kita mendoakan jemaat lain yang lemah iman?


Dari ketiga ayat ini, kita telah belajar 3 konsep tentang kasih di dalam persekutuan, yaitu kasih yang saling melengkapi, berkobar-kobar, dan berpengharapan. Bagaimana dengan kita? Sudahkah 3 konsep kasih tersebut telah kita laksanakan? Maukah kita berkomitmen menjalankan ketiga konsep kasih ini di dalam kerangka kebenaran Allah? Amin. Soli Deo Gloria.

Matius 12:9-15a: IMAN DAN HUKUM-4 (Pdt. Sutjipto Subeno, M.Div.)

Ringkasan Khotbah : 12 November 2006
Iman & Hukum (4)
oleh: Pdt. Sutjipto Subeno, M.Div.

Nats: Mat. 12:9-15a


Kristus adalah Tuhan atas hukum; Dia tidak berada di bawah hukum yang dibuat oleh manusia maka manusia harus taat pada-Nya. Perhatikan, hukum yang tidak didasari oleh motivasi cinta kasih akan mencelakakan hidup sebab orang dicengkeram oleh aturan yang bersifat materi. Hal inilah yang dialami oleh orang Yahudi, hidupnya menjadi sangat tertekan, mereka menjadi seorang legalis murni dimana mereka hanya tunduk pada hukum Sabat tanpa mengerti apa yang menjadi motivasi dibalik hukum maka tidaklah heran kalau hidup tak ubahnya sebuah robot. Di tengah dunia ini kita akan menjumpai dua sikap yang sangat ekstrim, yakni legalis, taat hukum atau antinomianis, penentang hukum. Orang yang tadinya legalis murni berubah menjadi antinomianis ketika ia merasa tertekan dan dirugikan hukum.

Firman Tuhan membukakan pada kita untuk kembali pada Kristus sebagai hukum yang hidup dimana hukum yang dibuat oleh-Nya adalah didasari atas motivasi kasih; hukum dibuat demi kebaikan manusia sendiri. Sayangnya, peraturan hukum yang diberlakukan di tengah dunia ini tidak dimotivasi oleh kasih tetapi sebaliknya hukum dibuat demi keuntungan diri. Ironisnya, orang Yahudi malah menolak Tuhan Yesus, Kebenaran sejati. Mereka sengit melawan Kristus tetapi ia tidak berhasil namun toh orang Farisi tidak menyerah, kembali mereka menghadapkan Yesus pada situasi dimana hukum dijadikan alat untuk menghancurkan orang lain.

Karena Allah sangat mengasihi manusia maka Ia memberikan hukum-Nya. Allah memberikan hukum untuk membuat hidup manusia menjadi lebih baik. Namun manusia berdosa menyelewengkan hukum Allah sedemikian rupa, yakni melawan hukum Sabat berarti melawan Allah dan hukumannya adalah mati. Perhatikan, apa yang dituduhkan orang Farisi ke murid-murid Tuhan Yesus – bukan masalah mencuri gandumnya tetapi lebih tepatnya, karena hal itu dilakukan pada hari Sabat. Beberapa penafsir menyatakan adalah biasa dilakukan oleh orang Yahudi memetik gandum orang lain hanya hal itu tidak dilakukan pada hari Sabat. Dalam berurusan dengan hukum manusia, orang Yahudi sangat kendor sekali; mereka tidak merasa bersalah atau berdosa kalau mereka telah merugikan orang lain berbeda halnya kalau berkaitan dengan hukum Sabat, begitu ketatnya sampai setiap hal yang bukan esensi dijadikan sebagai hukum Sabat. Mereka menganggap dengan melakukan hukum Sabat secara ketat berarti mereka sudah dekat dengan Tuhan.

Kejadian sebelumnya (Mat. 12:1-8) tidak menjadikan mereka sadar tetapi mereka malah berusaha kembali memakai hukum Sabat untuk menjebak Tuhan Yesus. Hari itu Sabat, Tuhan Yesus masuk ke Bait Allah dan disitu ada seorang yang mati sebelah tangannya; orang ini pastilah bukan pertama kali itu ada di depan Bait Allah dan ia juga tidak pernah berharap akan disembuhkan karena ia tahu hukum Sabat melarang hal itu. Ironis, pada saat yang sama mereka beribadah sekaligus tidak ada rasa belas kasihan. Hukum Sabat telah membekukan hati mereka. Dan lebih sukar dimengerti lagi adalah orang yang lumpuh sebelah tangannya ini dijadikan alat untuk menjebak Yesus. Tuhan Yesus dihadapkan pada dua pilihan, yakni berbuat baik atau melanggar hukum Sabat. Alkitab dengan jelas mencatat bahwa motivasi pertanyaan supaya dapat mempersalahkan Dia.

Betapa indah hidup ini kalau setiap hukum yang dibuat dan diperlakukan didasari oleh motivasi cinta kasih. Tuhan Yesus membukakan dengan memberikan contoh Daud dan para pengikutnya ketika lapar, mereka masuk ke dalam Bait Allah dan memakan makan roti sajian dan Tuhan Allah tidak marah, karena Tuhan tahu hukum bukan untuk membuat mereka kesulitan. Hukum bukan untuk menyusahkan orang tapi membuat hidup lebih baik namun sayang, mereka telah buta. Mereka tahu kalau Kristus selalu berbuat baik dan berbelas kasihan dan situasi ini dipakai oleh orang Yahudi untuk menjebak Kristus. Inilah sifat manusia berdosa – memakai hukum untuk berbuat kejahatan. Sepertinya tindakan yang dilakukan baik dan adil karena setiap tindakan didasari oleh hukum tapi motivasinya sangat jahat. Perhatikan, Alkitab tidak menanyakan atau menuliskan tentang pasal-pasal hukum tapi Alkitab membukakan tentang esensi, yakni motivasi hukum.

Tuhan Yesus membukakan kebenaran tapi orang tidak menjadikan orang bertobat malahan mereka berbuat lebih jahat lagi dengan bersekongkol hendak membunuh Tuhan Yesus (ay. 14). Dengan dalih legalitas hukum mereka menghadapkan Tuhan Yesus ke Pilatus dan membunuh Tuhan Yesus. Kebencianlah yang ada dibalik hukum. Hukum sejati didasari oleh kasih yang sejati dan hukum juga haruslah dikaitkan dengan nilai kehidupan, value of life dengan demikian kita dapat mengimplikasikan hukum dengan benar. Konsep nilai seharusnya membuat kita mengerti bagaimana mengimplementasikan hukum dengan tepat dengan demikian kita dapat melihat indahnya hukum.

Dari perilaku dasar orang Yahudi ini kita dapat mengevaluasi beberapa aspek, yakni:
Pertama, ketika kita melakukan atau memikirkan apapun juga yang menyangkut kehidupan, pernahkah kita mengkaitkannya dengan harkat kehidupan? Orang yang mempunyai harkat hidup rendah tidak akan melihat hidup sebagai sesuatu yang harus dibela atau diperjuangkan. Sebaliknya orang yang menghargai hidup akan terlihat dalam eksistensi hidupnya sehari-hari. Manusia adalah satu-satunya makhluk ciptaan Tuhan yang dicipta dengan kapasitas hikmat dan bijaksana. Tuhan tanamkan konsep epistemologi sehingga orang dapat mengerti dan kembali pada kebenaran dan juga konsep axiologi sehingga orang kembali pada nilai sejati. Betapa nyamannya hidup kita kalau orang dapat melihat kebenaran dan nilai hidup secara tepat. Kalau kita mau jujur, sesungguhnya seluruh motivasi hidup kita didasarkan atas: benar dan bernilai. Orang akan bersemangat dan berjuang keras bahkan kalau diperlukan orang akan berkorban nyawa untuk segala sesuatu yang dianggap benar dan bernilai di matanya. Pertanyaannya adalah bagaimana orang dapat mengetahui bahwa apa yang ia anggap benar dan bernilai itu adalah benar-benar benar?

Betapa celaka hidup kita kalau ternyata yang selama ini kita anggap benar dan bernilai itu ternyata sampah. Kunci untuk memahami hal ini adalah iman, kemana dan kepada siapa kita serahkan hidup kita? Sudahkah kita berserah pada Tuhan Allah – the ultimate truth and the ultimate value? Orang Yahudi mempunyai konsep nilai yang salah, bagi mereka materi adalah segala-galanya sampai-sampai aspek rohani diturunkan ke dalam dunia materi. Tuhan Yesus menegaskan: Yang Kukehendaki ialah belas kasihan bukan persembahan. Tuhan Yesus menegaskan hal ini karena Dia melihat manusia berdosa selalu mempertimbangkan materi atau untung rugi dalam melakukan sesuatu. Perhatikan, ketika sesuatu yang hidup diturunkan ke dalam dunia materi yang bersifat mati maka hidup itu telah menjadi mati sebelum dirinya sendiri mati. Hari ini, orang tidak mengerti esensi hidup – bagaimana seharusnya hidup berelasi dengan hidup, bagaimana hidup mempertumbuhkan hidup. Orang bisa mempunyai hukum yang sangat ketat tetapi sesungguhnya kerusakanlah yang ada dibalik hukum tersebut. Biarlah kita dipakai Tuhan untuk menjadi saksi di tengah dunia yang gelap, ketika kita dipercaya untuk menata hukum maka hukum tersebut haruslah dirancang untuk kebaikan dan kebaikan bersama.

Kedua, Orang Yahudi memakai hukum sebagai alat untuk mendapatkan keuntungan materi bagi diri. Yang menjadi pertanyaan adalah apakah orang Yahudi tidak mengenal hakekat “perbuatan baik“? Jawabnya: semua perbuatan baik yang dipikirkan oleh orang Yahudi bersifat egois. Hal ini nampak dari sikap mereka yang berbelas kasih pada orang yang lumpuh sebelah tangannya yang ada di Bait Allah. Kalaupun mereka peduli itupun hanya sekedar memberikan uang sedekah dan uang itupun tidak boleh melanggar hukum Sabat. Tuhan Yesus tahu apa yang menjadi motivasi mereka maka Tuhan menanyakan balik pada mereka: “Jika seorang dari antara kamu mempunyai seekor domba dan domba itu terjatuh ke dalam lobang pada hari Sabat, tidakkah ia akan menangkapnya dan mengeluarkannya?“ Orang Yahudi yang materialis pasti akan mengeluarkan domba itu akan tetapi dalam hal ini, Tuhan Yesus tidak menguji soal materi tetapi Tuhan Yesus menegur keegoisan mereka.

Situasi akan berbeda kalau yang jatuh domba orang lain, ia tidak akan menolongnya karena ia beranggapan kemalangan orang lain bukanlah urusan mereka. Hukum tidak lagi berbicara soal hukum tetapi hukum telah diselewengkan, hukum menjadi implementasi dari egoisme manusia. Berapa nilai sebuah domba dibandingkan dengan nyawa sebuah manusia? Kalau demi seekor domba, orang melanggar hukum Sabat tapi kenapa melihat orang yang menderita, orang tidak peduli? Hati nurani telah menjadi beku. Manusia egois menghitung segala sesuatu dari untung rugi saja. Inilah jiwa manusia berdosa. Biarlah kita sebagai anak Tuhan yang telah menerima anugerah keselamatan senantiasa dipakai Tuhan untuk memberitakan Injil Tuhan karena kita tahu, jiwa manusia lebih berharga dari apapun juga yang di dunia ini. Kristus telah membayar lunas semua hutang manusia berdosa dan harganya sangat mahal. Ingat, hukum bukan bertujuan yang hidup menjadi mati tetapi sebaliknya, hukum harus membuat manusia yang mati menjadi hidup kembali. Tuhan Yesus ingin supaya setiap anak-anak-Nya mempunyai jiwa altruistik dan tidak mementingkan diri. Adalah sifat manusia berdosa yang tidak suka jika ditegur akan dosa. Hal ini menyadarkan kita bahwa hanya anugerah kalau kita dapat disadarkan akan dosa dan bertobat. Namun sangatlah disayangkan, hari ini Injil mulai diselewengkan menjadi materialis. Perhatikan, Injil yang sifatnya materialis adalah injil palsu. Biarlah hal tersebut mendorong kita untuk mengabarkan Injil Kristus dan memakai hidup untuk mengejar sesuatu yang bernilai kekal.

Ketiga, Hukum membawa kita pada hidup yang sejati akan mempengaruhi seluruh eksistensi hidup kita. Orang Yahudi mengkaitkan hukum dengan iman namun amatlah disayangkan iman disini adalah iman yang salah; mereka mencoba memilah antara sifat Ilahi Allah dengan hukum Allah. Feuerbach menyatakan Tuhan itu tidak lebih hanyalah ciptaan manusia yang dicipta menurut gambar dan rupa manusia. Allah tidak lebih hanya sebuah cermin yang berada di metafisika, di sorga dan manusia yang mempunyai konsep pemikiran tersendiri memantulkannya ke dalam cermin tersebut lalu kita tangkap lagi maka hasil pantulan itulah yang kita sebut Allah. Salah! Allah hasil pantulan ideologi manusia bukanlah Allah yang sejati.
Iman sejati seharusnya menjadi iman yang muncul dari Tuhan kembali kepada manusia. Wahyu seharusnya nyata dalam diri manusia akan tetapi di dalam dunia, wahyu mengalami pergeseran; apa yang dari atas tidak lebih hanya sebuah idealisme belaka dan apa yang menjadi ideologi kita itulah yang menjadi realita. Hati-hati janganlah kita terjatuh dalam dualisme, yakni masuk dalam realita dan melepaskan idealisme atau masuk dalam idealisme Allah dan melepaskan realita. Ketika orang mau menjadikan Allah realistis, ia tidak akan pernah menemukan Allah yang sejati maka tidaklah heran kalau kita mendengar ada orang yang berpendapat bahwa Allah itu jahat ketika dilihatnya Allah dalam Perjanjian Lama yang langsung menghukum dan membunuh orang yang berbuat dosa. Pertanyaannya adalah siapakah manusia sehingga manusia berani mengatur Allah? Ingat, manusia yang harus tunduk dan taat pada Allah bukan sebaliknya. Bayangkan, apa jadinya dunia ini kalau orang yang berbuat jahat tidak dihukum? Inilah natur manusia berdosa, orang tidak kembali pada kebenaran sejati tetapi orang justru mau mengatur Allah seturut kemauannya; Allah dicipta adalah allah yang realistis, allah yang cocok dengan keingannya. Perhatikan, ini bukanlah allah sejati.
Manusia menyadari akan kesalahannya maka manusia mulai masuk dalam ekstrim yang lain, yaitu membuang semua realita dan masuk dalam idealisme seperti yang tertulis dalam Alkitab maka orang menemukan Allah yang sempurna, Allah yang ideal akibatnya hidup manusia menjadi tertekan. Puji Tuhan, Tuhan Yesus membukakan pada kita tentang hukum yang sifatnya paradoxical. Tuhan Yesus memberikan hukum kepada manusia sebagai suatu sarana supaya manusia tidak hidup dalam dosa; hukum merupakan sarana untuk membangun hidup manusia dari harkat yang rendah menuju kepada harkat yang tinggi. Kalau kita mengerti motivasi hukum maka orang akan memahami bahwa apa yang menjadi idealisme Allah itu justru menjadi cita-cita yang selalu berproses dalam kehidupan manusia. Hukum itu membuat manusia berproses dari kondisi riil menuju pada ideal.
Adalah benar Kekristenan menuntut kesempurnaan seperti yang Tuhan inginkan dan kita tidak lari ke dunia realita tetapi ketika standar Allah ditetapkan maka manusia harus berproses bukan berarti implikasinya semua manusia sudah ideal. Tidak! Inilah hukum yang bersifat paradoks. Standar ideal tidak diturunkan tetapi hukum sejati membawa manusia bertumbuh dari proses menuju ideal seperti yang ditetapkan Allah. Namun sangatlah disayangkan, hari ini banyak gereja yang menurunkan standar dan orang sudah berpuas diri karena merasa sudah mencapai standar ideal padahal standar ideal yang sesungguhnya masih jauh dari sempurna. Ingat, hukum bukan sekedar legalitas yang dipaksakan sehingga membuat hidup manusia menjadi tertekan. Ketika Tuhan Yesus mengajak manusia melihat hukum dijalankan maka saat itu, orang Farisi harusnya memahami dan melihat hukum yang sejati, hukum yang agung. Akan tetapi mereka justru menghukum Kristus. Perhatikan, ketika Tuhan Yesus ditentang oleh orang Yahudi maka hal itu tidak menjadikan Kristus mundur sebaliknya Kristus menyatakan diri-Nya sebagai Tuhan atas hukum. Tuhan Yesus menyembuhkan orang yang mati sebelah tangannya dan bukan hanya satu orang itu yang disembuhkan, tidak tapi Ia menyembuhkan banyak orang (Mat. 12:15b). Kebenaran sejati tidak boleh dikunci oleh kematian ataupun hukum, kebenaran sejati harus berada di atas semua itu.
Demikian pula halnya dengan orang Kristen, kita bukanlah orang yang legalis atau antinomian, kita tidak dikunci oleh budaya manusia yang berdosa tapi kita harus menerobos budaya dari semua keterkuncian budaya. Biarlah kita dipakai Tuhan untuk menjadi saksi-Nya sehingga dimanapun kita berada dan menetapkan suatu hukum maka hukum itu makin membawa orang berproses menuju pada kesempurnaan, mencapai nilai hidup yang mulia. Amin.

(Ringkasan khotbah ini belum diperiksa oleh pengkhotbah)
Sumber: