Temukan jawabannya dalam:
Buku
STAND:
Sebuah Panggilan akan Ketekunan Orang-orang Kudus
oleh:
Rev. John Stephen Piper, D.Theol.
Rev. John F. McArthur, Jr., D.D., Litt.D.
Jerry Bridges, D.D.
Rev. Dr. Randy T. Alcorn
Dr. Helen Roseveare
Penerbit: Pionir Jaya, 2010
Penerjemah: Natania Tiendas
Bertambah adalah realitas biasa di dunia ini, namun bertahan dan bertekun adalah sesuatu yang tidak biasa. Bertahan dan bertekun di dalam hidup dan pelayanan yang Tuhan telah percayakan kepada umat-Nya memerlukan anugerah-Nya yang tak berkesudahan. Prinsip inilah yang hendak dibagikan oleh para penulis kondang: Rev. John S. Piper, D.Theol., Rev. John F. MacArthur, Jr., D.D., Litt.D., Jerry Bridges, D.D., Rev. Dr. Randy T. Alcorn, dan Dr. Helen Roseveare. Dimulai dari bab awal dari Dr. Jerry Bridges tentang 4 hal penting demi mencapai tujuan akhir yang baik, kemudian disusul artikel bagaimana bertahan dan bertekun di usia tua (Dr. John S. Piper), pelayanan (Dr. John F. MacArthur), hasil dari keputusan yang bertahan (Dr. Randy T. Alcorn), dan bertekun di dalam bidang misi (Dr. Helen Roseveare). Di bagian akhir buku ini, Justin Taylor mewawancai para penulis ini sebagai sarana mengerti dan mendalami bagaimana bertahan dan bertekun dalam pelayanan bagi kemuliaan-Nya.
Profil Para Kontributor:
Rev. John Stephen Piper, D.Theol. adalah Pendeta Senior di Bethlehem Baptist Church dan seorang penulis yang sangat produktif dari perpektif Calvinis. Beliau menyelesaikan gelar Bachelor of Divinity (B.D.) di Fuller Theological Seminary di Pasadena, California pada tahun 1968-1971. John melakukan studi doktoralnya (D.Theol.) di dalam bidang Perjanjian Baru di University of Munich, Munich, Jerman Barat pada tahun 1971-1974). Disertasinya, Love Your Enemies, diterbitkan oleh Cambridge University Press dan Baker Book House. Beliau telah menikah dengan Noel dan memiliki 4 anak laki-laki, 1 anak perempuan, dan 8 orang cucu.
Rev. John F. MacArthur, Jr., Litt.D., D.D. adalah Pendeta Pengajar di Grace Community Church, Sun Valley, California, U.S.A. sekaligus sebagai Presiden dan Professor of Pastoral Ministries di The Master’s Seminary. Beliau meraih gelar Bachelor of Arts (B.A.) dari Los Angeles Pacific College; Master of Divinity (M.Div.) dari Talbot Theological Seminary; Doctor of Letters (Litt.D.) dari Grace Graduate School; dan Doctor of Divinity (D.D.) dari Talbot Theological Seminary, U.S.A. Beliau telah menikah dengan Patricia dan dikaruniai 4 anak dan 14 cucu.
Jerry Bridges, D.D. adalah anggota staf dari The Navigators. Beliau adalah penulis banyak buku laris, di antaranya: the Pursuit of Holiness (sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia juga oleh Penerbit Pionir Jaya), the Gospel for Real Life, Trusting God, Transforming Grace, The Joy of Fearing God, dan the Discipline of Grace (sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia juga oleh Penerbit Pionir Jaya). Pada tahun 2005, beliau menerima gelar kehormatan Doctor of Divinity (D.D.) dari Westminster Theological Seminary, U.S.A. Beliau dan istrinya, Jane tinggal di Colorado Springs, Colorado, U.S.A. dan mereka dikaruniai 2 orang anak yang sudah dewasa dan 5 orang cucu.
Rev. Dr. Randy T. Alcorn adalah Pendiri dan Direktur dari Eternal Perspective Ministries (EPM). Alcorn tinggal di Gresham, Oregon dengan istrinya, Nanci dan anjing Dalmatin mereka, Moses. Beliau dikaruniai dua anak perempuan yang telah menikah: Karina dan Angela. Beliau juga dikaruniai empat orang cucu: Jacob Gary Stump (lahir: 3 Agustus 2004), Matthew James Franklin (lahir: 12 November 2004), dan Tyler Daniel Stump (lahir: 10 Maret 2006), dan Jack Timothy Franklin (lahir: 23 Agustus 2007).
Dr. Helen Roseveare yang lahir di Inggris pada tahun 1925 adalah misionaris Inggris yang melayani di Kongo pada tahun 1953-1973.
No comments:
Post a Comment